Resep Masakan Untuk Buka Puasa di Tahun 2023

Ramadhan di tahun 2023 / 1444 H ini ada beberapa resep untuk menu buka puasa lhoo, simak resepnya.

1. Resep Es Manado

Resep Es Manado

Bahan:

1 kg daging sirsak frozen tanpa biji

1 liter susu cair (UHT)

500 ml air mineral

1 botol sirup rasa sirsak

1 kaleng buah longan+airnya

2 pack jelly warna warni, buang airnya dan bilas

2 buah alpukat, ambil dagingnya

Daging kelapa muda

Es batu

Cara membuat:

1. Blender ¾ bagian sirsak dan biarkan ¼ bagian sisanya.

2. Campur semua sirsak dalam wadah.

3. Masukkan longan beserta airnya, kelapa muda, susu cair, air mineral, dan jeli warna warni.

4. Tambahkan sirup lalu aduk rata dan tes rasa.

5. Masukkan alpukat dan es batu.

6. Simpan di dalam kulkas dan sajikan dingin.

Note:

1. Sirsak frozen bisa diganti dengan 2 buah sirsak matang, lalu buang bijinya.

2. Susu cair bisa diganti dengan air kelapa jika tidak suka kental/creamy.

2. Fudgy Brownies

Fudgy Brownies

2 butir telur

130 gr gula pasir

150 gr dark cooking chocolate (tadi pake 175 gr)

50 gt mentega elle

50 ml minyak

100 gr tepung kunci

30 gr chocolate powder (bensdorp mix van houten)

Almond slice / choco chip

.

Lelehkan dcc dan mentega, campur minyak, sisihkan.

Kocok telur dan gula sampai gula larut pakai whisk atau mixer speed terendah.

Tuang campuran coklat leleh kedalam kocokan telur, aduk rata.

Tuang tepung terigu dan coklat bubuk, aduk rata. Adonan sangat kental dan berat.

Tuang ke loyang 30x10, panggang suhu 170 derajat api atas bawah 25-30 menit, sesuaikan oven masing2. Kalau pake oven gas saya 20 menit api bawah, 5 menit api atas bawah.